Wednesday, November 19, 2014

Jelajahi Wisata Kampung Bambu - Bogor

Lokasi : Wisata Kampung Bambu - Bogor
Objek wisata desa Kampung Bambu adalah lokasi tujuan wisata berlibur, bermain dan belajar yang mempunyai nuansa pedesaan di wilayah Bogor JaBar. Kampung Bambu dapat diakses dengan mudah karena hanya berjarak 18 KM dari pintu Tol Bogor.

Objek wisata desa Kampung Bambu menawarkan berbagai kegiatan, dan objek wisata ini cocok bagi keluarga, sekolah, universitas, organisasi juga acaraperkantoran. Pemilihan lokasi objekk wisata Kampung Bambu yang diapit oleh dua gunung, antara lain gunung Pangrango dan gunung Salak yang masih asri.

Di objek wisata desa Kampung Bambu banyak terdengar suara saut menyaut hewanternak, burung dan hewan lain yang hidup dipedesaan. Ada juga terdengan gemericik air mengalir dari pegunungan mengiringi liukan ikan2 di kolam perikanan dan kolam pancing. wisata Kampung Bambu menyajikan atraksi Wisata Desa dan outbond dengan latar belakang alam pedesaan, dengan konsep berlibur, belajar dan bermain.

Kegiatan di Objek wisata kampung bambu
  1. Arena outbond
  2. Flying fox
  3. kolam renang
  4. kampung kelinci
  5. kampung kambing
  6. kolam pancing
  7. sepak bola lumpur
  8. bersawah
  9. hiking village
  10. Mushola
  11. Cafetaria
  12. Area Parkir
  13. Security
  14. Pondok suvenir

Fasilitas di Kampung Bambu
Di objek wisata desa kampung bambu ini juga terdapat restaurant yang memiliki nuansa yang khas dan sangat nyaman, di lantai satu merupakan restaurant biasa, dan di lantai 3 merupakan restaurant privat yang di sediakan khusus untuk pengunjung.

Penginapan Kampung Bambu
Di objek wisata desa kampung bambu ini anda akan di manjakan karena selain fasilitas di sini juga terdapat berbagai penginapan antara lain

Hotel Kampoeng Bamboe
  1. Rumah
  2. Rumah Utama
  3. Aula Bambu
  4. Tenda Dome
  5. Paket Menginap

Lokasi : Wisata Kampung Bambu - Bogor
Sewa Aula Bambu
Rp 1.500.000/rombongan/hari
Tiket masuk, termasuk paket kegiatan, sarapan, tiket renang dan extra bed
Rp 100.000/Orang
2.Tempat berkumpul/beristirahat bagi tamu harian/tidak menginap

Paket Anak Sekolah
Hari kerja, termasuk paket kegiatan & paket makan siang 1x
Rp 65.000/Orang
Hari sabtu, minggu & hari libur, termasuk paket kegiatan paket makan 1x
Rp 75.000/Orang

Paket Umum
Hari kerja, termasuk paket kegiatan, makan 1x dan snack 1x
Rp 100.000/Orang
Hari sabtu, minggu hari libur, termasuk paket kegiatan, makan 1x dan snack 1x
Rp 115.000/Orang

Lokasi : Wisata Kampung Bambu - Bogor
Paintball
Sebuah kegiatan simulasi pertempuran dengan menggunakan peluru cat ( memakai paint gun ).Bermanfaat untuk Meningkatkan kerjasama team, penambah semangat, Mengembangkan kemampuan kepemimpinan, Menyiapkan pemimpin dalam menyusun gagasan, Melatih membuat strategi untuk mencapai tujuan tim, Mengkomunikasikan strategi kepada tim, Menggerakkan seluruh anggota tim kepada tujuan bersama, Meningkatkan kemampuan membuat perencanaan, Menganalisa kondidi lingkungan atau medan kerja, Membangun kedisiplinan, keberanian atau teamwork. Dapat di lakukan bersama keluarga atau kantor.

Harga Rp. 325,000/orang (Minimal 30 orang)

Tenda Istirahat + Kipas Angin 1 unit + Matras Meja Hidangan Makanan & Minuman Tenda Persiapan/Perlengkapan
Makanan Prasmanan 1x Snack + Teh + Kopi 1x Kelapa Muda 40 Biji Saat Pertempuran
Pakaian Tempur 40 Pasang Senjata 25 unit Masker Pengaman Wajah/Goggle 20 unit
Rompi Pengaman Badan 20 unit Helm 20 unit Sepatu Tempur 20 pairs
Peluru 1,500 Butir
Khusus tamu Kampoeng Bamboe yang menginap/pulang hari Rp. 200,000/orang (Minimal 10 orang)

Lokasi : Wisata Kampung Bambu - Bogor
Camping Ground

Merupakan salah satu fasilitas yang dimiliki Kampoeng Bamboe. Camping sebagai kegiatan rekreasi yang terbaik, dan favorit di kalangan keluarga, pemuda dan pasangan di seluruh dunia. Manfaatnya sangat beragam, setiap orang mendapatkan sesuatu yang berbeda dari pengalamannya. Camping Ground dapat digunakan sebagai sarana untuk mengeratkan hubungan kelurga, kerabat, kolega, meningkatkan kebersamaan, melatih kebugaran fisik, dll.

Harga Rp. 150,000/orang (Minimal 4 orang)
  1. Fasilitas Camping Ground
  2. Tenda (Minimal 4 orang)
  3. Matras/orang
  4. Sleeping Bag/orang
  5. Lentera Tenda 1 unit
  6. Sarapan Pagi + Teh + Aqua/orang

Untuk dapat mempergunakan sarana lainnya terleih dahulu diharap menyampaikan kepada pihak manajemen Kampoeng Bamboe dan dikenakan biaya tambahan

Arung Jeram di Sungai Citarum
  1. Paket Family Rp. 200.000 / orang
  2. Paket Great Adventure Rp. 250.000 / orang
  3. Fasilitas Harga
  4. Kolam Renang Rp. 10.000/orang
  5. Sewa Ban Rp 25.000/ buah
  6. Sewa ATV Rp 50.000/ 3 putaran
  7. Sewa Speda Rp 20.000/ 3 putaran
  8. Bajak Sawah Rp 150.000/jam
  9. Api Unggun Rp 150.000/tong
  10. Sewa alat pancing Rp. 10.000
  11. Fasilitas Harga
  12. Mancing/Nangkap Ikan Mas Rp 25.000/kg
  13. Ikan Lele Sangkuriang Rp 15.000/kg
  14. Pepaya ukuran besar Rp 10.000/buah
  15. Pepaya ukuran kecil (standard) Rp 5.000/buah
  16. Sayuran Rp 3.000/kg
  17. Panen kebun (hasil untuk tamu) Rp 50.000/per baris tanaman
  18. Panen sawah Rp 10,000/ meter persegi

Lokasi : Kampung Selaawi – Desa Ciburayut – Cijeruk Bogor
Telp.(0251)7164939
Kantor Reservasi : Jl. Transyogi Cibubur/Alternatif Cibubur
Telp./Fax 021-84308170