Friday, July 15, 2016

Ini Rangakaian Acara Festival Bahari Kepri Yang Digelar Oktober

Parade perahu akan memeriahkan Festival Bahari Kepri pada Oktober mendatang
PLH Batam - Festival Bahari di Kepri pada Oktober mendatang akan menyajikan berbagai rangkaian acara. Adapun rangkaian kegiatan Festival Bahari Kepri dimulai dari tanggal 20 Oktober yang diawali dengan Kegiatan Eco Heroes yakni kegiatan gotong royong masal oleh 1.200 anggota kelompok sadar wisata dan aparat keamanan.

“Kami sadar betul, sampah-sampah dilaut bisa berpotensi menyebabkan tidak suksesnya FBK. Mulai dari sekarang, mari sama-sama kita jaga kebersihan lau dengan cara tidak membuang sampah ke laut,” ungkap Kepala Dinas Pariwisata Kepri, Guntur Sakti.

Guntur juga menyebutkan, selanjutnya tanggal pada tanggal 21 sampai 23 Oktober digelar dragon boat race di Sungai Carang Tanjungpinang. Diteruskan tanggal 26 sampai 30 Wonderful Indonesia Sailing dengan diikuti 100 kapal yacht asing yang akan melayari perairan Kepri.

Pada tanggal yang sama bertempat di lapangan Dewa Ruci Tanjungpinang juga dilaksanakan pameran Wonderful Kepri Expo. Dan pada tanggal 28 Oktober dilaksanakan Semintar Nasional Wisata Bahari diteruskan sore harinya iven Kepri Carnival dengan tema kebaharian.

Pada tanggal 29 Oktober adalah puncak acara yang dihadiri Presiden RI Joko Widodo. Saat puncak Festival Bahari Kepri pada sore harinya akan digelar Orkestra Senja di halaman Gedung Tourits Informarion Center atau gedung gonggong di pelataran tepi laut.

Dilanjutkan malam harinya akan dilanjutkan dengan menyaksiakan parade kapal hias yang akan melintas di tepi laut. Dimana nantinya para peserta akan melintas di hadapan Presiden Joko Widodo dan rombongan yang hadir. Puncaknya ditandai dengan pelepasan lentera udara atau sky lantern bertempat di gudang minyak Marina.

Dan pada tanggal 30 Oktober Traditional dan Modern Games. Itulah rangkaian yang akan digelar selama Festival Bahari Kerpi digelar. (dicopas dari bpos)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Ini Rangakaian Acara Festival Bahari Kepri Yang Digelar Oktober Rating: 5 Reviewed By: http://awalinfo.blogspot.com/