Thursday, August 15, 2013

Inilah Tebing Di Lembah Harau


Lembah Harau berada di dekat Kota Payakumbuh Sumatera Barat. Meskipun namanya lembah, tetapi yang menjadi atraksi utama disini adalah tebing dengan ketinggian mencapai 300 meter! Bila Anda pemanjat tebing, beranikah Anda beraksi disini?

www.belantaraindonesia.org

Berbalut udara segar, Lembah Harau punya pemandangan yang ampuh untuk mengusir penat. Terletak di ketinggian lebih dari 500 mdpl, lembah ini dikelilingi beberapa bukit seperti Bukit Air Putih, Bukit Jambu, Bukit Singkarak, dan Bukit Tarantang.

Landskap yang hijau akan langsung menyergap sudut mata Anda. Keindahan lembah ini tak jarang membuat banyak wisatawan enggan pulang. Untungnya ada beberapa homestay yang bisa dijadikan tempat menginap.

www.belantaraindonesia.org

Dalam perjalanan ke lembah ini, mata Anda akan tercengang melihat tebing - tebing granit. Tingginya tak main - main, mulai dari 80 meter hingga 300 meter! Tak heran tebing - tebing ini jadi lokasi favorit olahraga panjat tebing. Tetapi hati - hati, hanya pemanjat tebing profesional yang boleh menaklukkan tebing - tebing ini.

Sebuah monumen peninggalan Belanda yang terletak dekat dengan air terjun Sarasah Buntamenjadi bukti, lembah ini sudah dikunjungi turis dari zaman kolonial. Lembah seluas 270 hekar ini juga menjadi habitat bagi monyet ekor panjang.

Dari atas tebing - tebing ini, mengalirlah empat air terjun yaitu Sarasah Aie Luluih, Sarasah Bunta, Sarasah Murai dan Sarasah Aie Angek. Beberapa di antaranya bahkan membentuk kolam alami yang sangat cantik di bagian lereng tebing!

www.belantaraindonesia.org

Nah, kalau Anda mengaku pecinta olahraga adrenalin, tak ada salahnya mencoba panjat tebingdi Lembah Harau. Setelah itu, basuhlah diri Anda dengan sejuknya air dari beberapa air terjunnya. Dijamin, Anda tak akan menyesali kegiatan kali ini.
http://www.belantaraindonesia.org
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Inilah Tebing Di Lembah Harau Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad