Monday, February 21, 2022

Pulau Abang Eksotik nan Elok Ayo Ke Pulau Sabang

Wisata Bahari - Pulau Sabang Aceh atau Pulau Weh adalah sebuah pulau di Aceh dan merupakan salah satu kota madya di Aceh dengan ibukota Sabang. Kota Sabang merupakan kota dan pulau paling barat Indonesia yang merupakan zona ekonomi bebas. Pulau ini terletak sangat strategis tepatnya di pintu masuk ke Selat Malaka yang merupakan jalur kapal internasional. Sabang bisa dijangkau dengan kapal cepat dalam waktu 45 menit atau kapal lambat dengan waktu kurang lebih 45 menit.

Pulau Sabang Aceh tidak hanya dikenal dengan masyarakatnya yang ramah tetapi juga terdapat banyak hal menarik. Berwisata ke Sabang seperti berwisata di dunia yang berbeda dengan bangunan kolonialnya, atmosfernya, pemandangannya yang indah, pantai yang cantik dan berbagai kelebihan lainnya yang membuat pulau ini spektakuler. Pulau ini juga menawarkan spot diving kelas dunia lebih dari 20 spot menyelam.

Pulau Weh merupakan pulau vulkanik yang terletak dibarat laut Pulau Sumatra di laut Andaman. Pulau ini memiliki titik tertinggi 630 meter diatas permukaan laut yaitu Gunung Cot Kulam dengan luas pulau 120,67 kilometer persegi. Adapun total luas wilayah keseluruhan adalah 153 kilometer persegi.

Sebagaian besar pulau ditutupi oleh perbukitan dan pergunungan dengan hutan yang lebat yang memberikan pemandangan indah. Terdapat empat pulau kecil yang mengelilingi pulau weh yaitu Pulau Klah, Pulau Rubiah, Pulau Seulako dan Pulau Rondo.

Sabang memiliki iklim tropis dengan musim hujan biasanya di bulan September hingga Februari dan musim kemarau mulai bulan Maret hingga Agustus dengan temperatur dari 23 sampai 31 derjat Celsius.

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Pulau Abang Eksotik nan Elok Ayo Ke Pulau Sabang Rating: 5 Reviewed By: http://awalinfo.blogspot.com/