Pantai Tanjung Pinggir Batam |
PLH Batam Indonesia - Batam memiliki koleksi pantai yang indah sekaligus beragam. Wisatawan bisa memilih, pemandangan gugusan pulau, Singapura, atau Jembatan Barelang yang megah itu. Salah satu pantai yang memiliki potensi wisata bahari, adalah Pantai Tanjung Pinggir di Kota Batam.
Pantai ini berada di kawasan Sekupang, Kota Batam. Bila tak sedang musim kabut asap, gedung-gedung di Singapura terlihat jelas, bahkan Marina Bay Sands sekalipun. Saat TEMPO bertandang di pantai itu pada Sabtu, 2 November 2019, gedung-gedung itu tampak samar, meskipun Pantai Tanjungpinggir tetap menawan.
Pantai Tanjung Pinggir Batam |
Pantai Tanjungpinggir dikepung bebatuan, namun pantainya yang kecoklatan masih sangat leluasa untuk digunakan bermain atau berjalan-jalan di pinggirnya. Namun, sayang Pantai Tanjungpinggir seperti tidak dirawat dengan baik. Rumput-rumput ilalang tumbuh tidak teratur. Bahkan sudah ada yang setinggi lutut, menyambut pengunjung.
Batam memiliki koleksi pantai yang indah sekaligus beragam. Wisatawan bisa memilih, pemandangan gugusan pulau, Singapura, atau Jembatan Barelang yang megah itu. Salah satu pantai yang memiliki potensi wisata bahari, adalah Pantai Tanjung Pinggir di Kota Batam.
Meskipun, kondisi pantai tidak sebagus beberapa tahun lalu, pengunjung tetap berbondong-bondong ke Tanjungpinggir, “Paling ramai weekend, Minggu dan Sabtu," katanya. Satu hari, sebagai pedagang, Andi harus membayar kontribusi Rp25.000 setiap hari, sedangkan kalau pengunjung pantai ramai, ia bahkan harus membayar ke warga setempat Rp75.000.
Sayangnya, dikelola oleh warga yang tak memperhatikan kearifan lokal, kebersihan, dan kenyamanan. Sementara Pemerintah Kota Batam mengabaikannya.