Wednesday, May 29, 2013

Kawah Putih Bandung

Lokasi : Bandung Selatan
Jarak : +/- 25 km dari Bandung
Rute : Bandung - Soreang - Ciwidey - Kawah Putih
Wisata : Kawah Putih & Pemandangan
Rekomendasi : Bagus.

-----------------

Salah satu wisata legendaris di Bandung dan banyak dikunjungi adalah kawah gunung Patuha. Umumnya orang menyebut sebagai kawah putih. Disebut kawah putih karena memang kawahnya berpasir putih dan senantiasa diselimuti kabut putih nan dingin...

Untuk mencapai kesana, anda menempuh perjalanan sekitar 25 km dari Kota Bandung. rute yang dilewati mulai dari Bandung, Soreang, Ciwidey lalu masuk pintu gerbang wisata Kawah Putih.

Saat anda masuk pitu gerbang, maka anda musti bayar tiket dulu, sekitar 10 ribuan kalau ndak salah...
Setelah bayar anda bisa masuk gerbang lurus dengan mengambil arah keatas gunung.

Tanjakannya lumayan tajam, namun jalannya sudah relatif baik sehingga mobil dan motor bisa enjoyy.. Jika anda ndak bawa motor, anda bisa ikutan angkut ke kawah putih, ada angkutan yang selalu siap mengantar saat anda ingin naik ke kawah....

Setelah melewati jalan berkelok, anda akan disuguhi pemandangan yang sangat indah dan sapuan angin dingin yang terus menerpa wajah...

Sesampai dikawah, anda bisa rehat dan ngopi dulu di beberapa warung yang ada...
Nikmat sekali ngopi sambil menikmati kabut dan goyangan ranting pohon..

Jika sudah cukup, anda bisa turun ke kawah yang berjarak sekitar 500 m dari area parkir...
Dengan menuruni undakan rapi anda bisa menembus kabut turun ke dasar kawah...

Subhanallah..
Anda bisa menikmati indahnya kawah putih yang airnya hangat ditemani tiupan awan tipis nan dingin...




Ini dia kawagnya...tenang menghayutkan.

Foto dulu bersama keluarga..sungguh wisata yang sangat keren...


Itu dia puncak gunung patuha...banyak legenda yang beredar di warga sekitar patuha..


Batu cadas yang setia menemani kawah putih...

beberapa pengunjung berfoto ria di dekat kawah putih... Memang sungguh asyik.



Alhamdulillah..
Hari itu ditemani matahari pagi...
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Kawah Putih Bandung Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad