Kelilingi 10 Pulau Sekitar Barelang dengan Kapal MV Sea View |
Kapal MV Sea View akhirnya diresmikan di pelabuhan Sea View di Golden Fish Seafood Restaurant and Cottage, Jembatan II Minggu (31/1) sore.
Hadirnya kapal ini untuk menambah daya tarik pariwisata Kepri dan tersedianya kesempatan serta dukungan dari berbagai pihak.
Kapal tersebut berkapasitas 250 hingga 300 orang dengan kecepata 10 hingga 15 knot. Terdapat empat lantai diantaranya lantai I Karaoke Room, lantai II tempat makan dan VIP Room, lantai III tempat makan sementara lantai IV Outdoor Tempat Santai.
Untuk itu, PT MGGS, Sea View Hotel, Golden Fish Seafood Restaurant berinisiatif menghadirkan kapal rekreasi. Kapal ini bekerjasama dengan 46 travel untuk memajukan pariwisata Kepri.
Kapal MV Sea View akan menyuguhkan wisata berbeda dengan mengelilingi 10 pulau di sekitar Jembatan Barelang yakni Pulau Nipah, Pulau Aur, Pulau Akar, Pulau Ripu, Pulau Panjang Laut, Pulau Bengkina, Pulau Sekikil, Pulau Kura Besar, Pulau Lauce, Pulau Besar, Pulau Tanjung Keramat serta Markas 34 Kodim serta akan melewati ikon Kota Batam yakni Jembatan Barelang.
"Kepri sudah dipandang oleh mancanegara, namun rekreasi yang kurang," kata Owner MV Sea View, Jeffry Felix dalam sambutannya.
Pemerintah Provinsi Kepulauan Kepri menyambut positif kehadiran MV Sea View. Kepala Dinas Pariwisata, Guntur Sakti mengatakan sektor pariwisata di Batam dalam segi akses serta fasilitas penunjang seperti hotel, restauran, hingga hiburan sudah unggul, namun dalam hal atraksi masih minim.
"Batam ini aksesbilitas unggul, amenitas lebih unggul lagi, attraction minim. Dengan hadirnya MV Sea View, saya berani bilang inilah pioner yang berani melakukan attraction," kata Guntur.
Kata Guntur, pada tahun 2019 pariwisata akan menjadi leading sektor yang akan menggeser Migas, CPO, Batu Bara serta Manufakturing. "Pariwisata sekarang sedang seksi, semoga dengan ini (hadirnya Kapal MV Sea View, red) dapat menghidupkan pariwisata di Batam dan Kepri," ujar Guntur.
Selain itu Guntur berharap kehadiran kapal tersebut dapat menjadi daya tarik baru wisatawan ke di Batam. "Tahun ini Wisman 2,1 juta sementara Wisnus mencapai 10 juta lebih, mudah-mudahan Kapal MV Sea View ini menjadi daya tarik baru di Batam," harapnya.
Ke depan tiket untuk dewasa sebesar Rp 500 ribu sedangkan anak-anak dari umur 3 tahun hingga 8 tahun harga tiket Rp 300 ribu sementara 3 tahun ke bawah gratis.
Namun pada Bulan Januari hingga April 2016, ada diskon harga tiket yakni untuk dewasa sebesar Rp 350 ribu sedangkan anak-anak 3 tahun hingga 8 tahun Rp 200 ribu
- See more at: http://batampos.co.id/read/2016/02/01/34143/Ini-Baru-Beda-Kelilingi-10-Pulau-Sekitar-Barelang-dengan-Kapal-MV-Sea-View#sthash.MTWjUZg2.dpuf