Tuesday, April 5, 2016

Cruise To Lingga, Berlayar dari Batam ke Lingga

Cruise To Lingga, Berlayar dari Batam ke Lingga
Pada awal bulan Mei mendatang, wisata layar internasional kembali sambangi perairan Lingga. Event yang ditaja oleh Nongsa Point Marina Batam bekerjasama dengan Pemprov Kepri dan dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) kabupaten Lingga akan mendatangkan 20 kapal layar (Yatch) dari sejumlah negara menikmati indahnya kepulauan Lingga.

Kadisbudpar Lingga, H M Asward melalui Kasi Pemasaran dan Pelayanan Informasi, Rosanna mengatakan, tepat pada tanggal 1 Mei 2015, 20 Yatch akan bertolak dari Nongsa Point Marina ke pulau Benan, Mensanak dan desa wisata Pena’ah. Ketiga titik ini, akan menjadi titik labuh bagi 78 peserta.

“Kami akan fasilitasi kedatangan peserta wisata layar. Event wisata layar ini, selama sepekan mulai tanggal 1 sampai 7 Mei. Tanggal 8 peserta akan bertolak balik ke Nongsa lagi,” ungkap Rosanna, Jum’at (1/4).

Event wisata layar kalin ini, tambah Rosanna menambah runutan jumlah wisata dan even wisata layar ke Lingga. Mulai dari Wonderful Sail 2 Indonesia, Race To The Equator hingga even Sail Karimata pada akhir tahun nanti. Titik-tik labuh potensial Lingga, wilayah paling selatan Kepri dengan 604 pulau di Lingga, laut birunya yang jernih dan ratusan pulau perawan akan menjadi sajian istimewa wisatawan menikmati alam bahari yang natural. Kebaharian orang-orang pasisir, juga menjadi salah satu daya tarik wisata.

“Kedepannya, tidak hanya Benan, Mensanak dan Pena’ah saja. Tapi para Yatcher ingin menjelajah pulau-pulau lain di Lingga. Kami punya 12 titik labuh potensial, dan ratusan pulau lagi. Ini perdana Cruise To Lingga, kedepan akan jadi event tahunan,” tambahnya.

“Wisata layar kita tidak perlu sediakan hotel dan sebagainya. Mereka telah memiliki fasilitas tempat tinggal sendiri yaitu kapalnya. Hanya, menjadi tantangan untuk kami (red Pemerintah daerah), sebab semakin tahun akan semakin ramai lagi yang datang. Sampai saat ini, boleh dikatakan belum semua sarana prasarana penunjang titik labuh bagi skoci-skoci wisatawan dapat dengan mudah naik ke darat. Ini perlu kerjasama semua pihak. Kami harapkan, bulan Mei nanti, wisatawan puas seperti tahun-tahun sebelumnya dan terus datang ke Lingga,” tambahnya.(mhb)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Cruise To Lingga, Berlayar dari Batam ke Lingga Rating: 5 Reviewed By: http://awalinfo.blogspot.com/