Berkunjunglah ke Raja Ampat dan temukan sensasi kehidupan
yang indah disana, gugusan-gugusan pulau di raja ampat memberikan inspirasi
tersendiri bagi setiap orang yang berkunjung. Saya pertama kali menginjakkan
kaki dikota waisai sangat merasa nyaman dan tentram yang sebelumnya harus
menempuh perjalanan yang sangat panjang. dimulai berangkat dari bandara
soekarno hatta menaiki maskapai yang terbang ke sorong dengan transit Makassar
ditempuh selama 7 jam penerbangan udara. Sesampainya di kota sorong, lanjut
dengan menaiki taxi 15 menit sampai dipelabuhan yang akan membawa saya ke pulau
waigeo yang ditempuh selama 4 jam bila naik Ferry atau 1 jam 40 menit bila
menyebrang memakai speed boat.
Ramahnya penduduk di kota waisai sudah terasa ketika saya
menginjakkan kaki di pelabuhan, ucapan selamat sore selalu saya terima ketika
berpas-pasan dengan warga sekitar. Hati bergumam dalam hati begitu besar
perhatian mereka kepada sesama.
Jalan kaki sekitar 10 menit sampailah saya di salah satu
hotel dikota waisai. Hotel yang saya tempati ini lumayan bagus dan nyaman,
airnya tergolong bersih padahal letak hotel ini berdekatan dengan bibir pantai.
Ruangan yang sejuk dengan adanya AC, serta yang terpenting bagi saya adalah air
gallon di dispenser tersedia didepan kamar.
Malam hari pertama terlewati dengan nyenyaknya saya tidur.
Terbangun tepat jam 4.30 pagi stamina tubuh sudah kembali normal dan siap
berangkat menuju wayag island yang sering saya lihat fotonya di jejaring
sosoal. Selesai sarapan pagi dengan pisang goreng dan segelas teh manis hangat
saya dan rombongan ceria traveler yang berjumlah 18 orang segera berangkat
menuju wayag island dengan menggunakan speed boat yang diawaki 4 crew kapal.
Perjalanan menuju wayag ditempuh sekitar 6 jam PP waisai –
wayag – waisai. sampai dipulau wayag kami mampir ke pos untuk melapor
kedatangan dan menunjukkan PIN yang sudah kami bawa dari waisai. Selama
perjalanan cuaca sangat bersahabat, angin laut tidak begitu besar sehingga laut
yang kami lewati begitu tenang dan jernih sampai kami bisa melihat kebawah
laut. Gugusan-gugusan pulau dan awan yang begitu indah seakan mengaca di laut
yang jernih itu.
Sampai dibibir pantai kami berfoto bersama dan segera menaiki
puncak wayag 1 untuk melihat gugusan-gugusan pulau yang indah itu. Dapatkan
sensasinya ketika menanjak batu karang yg ditumbuhi pepohonan hingga sampai
dipuncak wayag.
Perjalanan takkan pernah terlupakan setelah melihat langsung
keindahan alam di raja ampat. Temukan sensasinya dan berimajinasilah disana..
salam hangat traveler..
anggota plh indo, berkunjunlah ke raja ampat