Lokasi : Pantai Baloiya Kep. Selayar |
Selain Dusun Maradekayya di Kepulauan Selayar yang sudah tidak asing lagi buat latihan panjat tebing di daerah Kepulauan Selayar. kami mencoba mencari suasana baru untuk lokasi panjat tebing, salah satunya adalah di tempat wisata yang sangat terkenal di Kepulauan Selayar, yaitu Pantai Baloiya.
Pantai Pantai Baloiya adalah salah satu obyek wisata alam kepulauan selayar yang terletak di Desa Patikarya, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar. Lokasi obyek wisata ini berjarak ±10 km dari Kota Benteng.
Di lokasi wisata pantai Baloiya, menelusuri ke arah selatan Kota Benteng, ada beberapa tebing yang boleh dikatakan sangat tinggi, sangat baik untuk dijadikan lokasi panjat tebing. Dalam rangka persiapan Porda di Kabupaten Bantaeng, kami mencoba melakukan latihan di sini, memang lokasi ini belum dikenal banyak orang, tetapi sangat mudah untuk menuju ke sini, lokasinya juga sangat dekat dengan jalan raya.
Lokasi : Pantai Baloiya Kep. Selayar |
Nama juga Baloiya, yang kalau diartikan ke dalam bahasa Indonesia, adalah lubang. di lokasi ini terdapat lobang alias gua yang tak begitu dalam, mungkin dahulunya akibat dari terjangan ombak pantai yang masih sampai ke lokasi ini.
Jadi, kalau teman-teman yang ada di Selayar ingin melakukan panjat tebing di lokasi ini, silahkan sambangi pantai baloiya sebelah selatan.