Monday, December 8, 2014

Tips Memilih Tas Gunung

Tips Memilih Tas Gunung 
- Ringan
Ransel sebisa mungkin tidak merupakan beban tambahan yang berlebihan, terbuat dari bahan yang tahan air (water proof) sehingga kalau hujan tidak akan bertambah berat, dan cukup melindungi isinya (walaupun tetap harus diberikan perlindungan ekstra dengan menggunakan kantung plastik terutama untuk perlengkapan yang peka; pakaian tidur, alat rulis, makanan kering, dan lain-lain).

- Kuat
harus mampu membawa beban dengan aman, berdaya tahan tinggi, tidak mudah robek, jahitannya tidak mudah lepas. retsleting tidak mudah rusak.

- Sesuai dengan Kebutuhan dan Keadaan Medan
Ransel yang dipakai haruslah sesuai dengan keadaan medan yang dihadapi. Untuk medan gunung hutan, tidak dianjurkan untuk memakai ransel dengan rangka luar (external frame). Ini akan menyulitkan pergerakan jika melewati semak. Ransel jenis tersebut cocok digunakan pada medan datar, terbuka (salju, padang rumput, pantai).

-Nyaman Dipakai
Dianjurkan agar memakai ransel yang mempunyai rangka. Rangka ini perlu agar berat beban merata dan seimbang ke seluruh tubuh. Rangka ini juga membuat kenyamanan karena adanya ventilasi antara tubuh/punggung dengan ransel. Bagi ransel dengan rangka di dalam (internal frame) mungkin perlu ditambah dengan bahan yang menyerap keringat pada bagian yang bersentuhan dengan punggung.

- Praktis
Kantung-kantung tambahan serta pembagian ruangan akan memudahkan mengambil barang-barang tertentu.

Share from : sekolah pendaki gunung
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Tips Memilih Tas Gunung Rating: 5 Reviewed By: http://awalinfo.blogspot.com/